Headlines News :
Home » » Objek Wisata di Kabupaten Muara Jambi

Objek Wisata di Kabupaten Muara Jambi

Written By Buana TV on Sunday 22 June 2014 | 09:43

Objek Wisata di Kabupaten Muara Jambi. Kabupaten Muara Jambi dengan ibukota Sengeti dan pusat pemerintahannya berada di Bukit Cinto Kenang terletak + 34 km dari Kota Jambi.


1. Kompleks Candi Muara Jambi

Lokasi peninggalan sejarah kerajaan Melayu ini terletak di kecamatan Maro Sebo Desa Muara Jambi yang berjarak 25 km sebelah timur laut Kota Jambi. Secara keseluruhan peninggalan purbakala yang terdapat didalam situs Muara Jambi terdiri atas lebih dari 80 buah menapo gundukan tanah yang dipugar kemungkinan akan menjadi candi-candi atau pewara.

Tinggalan lain yang tidak kalah menarik adalah adanya kolam besar yang terkenal dengan nama kolam Telago Rajo. Kolam ini merupakan tempat penampungan air dimasa lalu. 6 bangunan candi, diantaranya telah dipugar yaitu candi Gumpung, candi ringgi, candi Kembar Batu, candi Astano, candi Gedong I dan candi c.aorrg II, dan 4 buah bangunan candi yang belum dipugar, yaitu candi Tinggi II dan candi Kedaton, Candi Koto Mahligai dan candi Sialang, Dari bentuk bangunan dan peninggalan benda-benda sejarah yang terdapat di kawasan candi.

Muara Jambi menunjukkan bahwa bangunan tersebut merupakan kebudayaan Budhis rentang abad VII s.d ke XIII Masehi, Salah satu penemuan arca di candi Gumpung memperlihatkan adanya ciri -ciri yang banyak persamaannya dengan arca Prajnaparamita dari zaman

Singosari. Sayangnya arca Prajnaparamita muara Jambi ini tidak berkepala lagi.

Pada candi Muara Jambi banyak dijumpai fragmen porselen berbentuk mangkok, guci, tempayan dan pot bunga dari dinasti Sung abad X dan dinasti Ching abad XVIII-XIX. Disamping itu juga ditemui arca-arca, gong yang bertuliskan huruf Cina. Kesemua tinggalan itu sebagian besar ditempatkan di museum situs dan sebagian lagi sudah menjadi koleksi Museum Negeri Jambi.

2. Tarman ACI

Taman ACI terdapat di Desa Kasang Pudak 17 km dari Kota Jambi yang merupakan kawasan rekreasi buatan. Dalam kawasan ini dapat dilakukan kegiatan berperahu, memancing dan arena bermain anak-anak.
Share this post :

Post a Comment

 
Support : Creating Blog | SEPRIANO | PARIWISATA JAMBI
Copyright © 2016. PARIWISATA JAMBI - All Rights Reserved
Template Created by Blogger Published by Blogger
Proudly powered by Blogger